Perkiraan Biaya Kuliah Geofisika

Image: canva.com

Perkiraan Biaya Kuliah Geofisika Untuk Jenjang S1

Ada yang ingin bekerja di BMKG? Mungkin Kamu sedang mempertimbangkan untuk kuliah jurusan Geofisika. Selain perlu untuk mempertimbangkan prospek kerja, ketika Kamu mengambil jurusan ini, Kamu juga perlu untuk mempertimbangkan aspek biaya kuliah Geofisika. Hal ini penting untuk merencanakan keuangan selama masa studi di universitas.

Bagi yang belum tahu, jurusan geofisika mempelajari berbagai hal tentang seluk beluk bumi dengan metode dan perhitungan fisika. Jadi bisa dikatakan bahwa jurusan ini adalah bagian dari ilmu kebumian. Buat yang suka mempelajari bagian dan kenampakan bumi serta menggunakan teori fisika, Kamu perlu untuk memperjuangkan jurusan ini. Banyak perguruan tinggi yang membuka jurusan geofisika baik negeri ataupun swasta. Yuk simak ulasan mengenai biaya yang diperlukan untuk jenjang S1.

Baca Juga:  10 Peluang Atau Prospek Kerja Geofisika Dan Gajinya

Uang Kuliah Tunggal

Setiap universitas sekarang menetapkan sistem uang kuliah tunggal sebagai pembayaran setiap semester. Besarannya akan ditentukan berdasarkan kemampuan dan penghasilan orang tua ya. Jadi UKT dibagi menjadi beberapa golongan mulai dari yang paling rendah sampai yang paling tinggi

Untuk UKT sendiri terbagi menjadi dua yaitu UKT untuk universitas yang tidak menerapkan uang pangkal dan universitas yang menerapkan uang pangkal. Untuk yang menerapkan uang pangkal, UKT bagi mahasiswa yang masuk melalui SBMPTN dan SNMPTN didasarkan pada kemampuan orang tua. Biasanya uang yang harus dibayarkan setiap semesternya dari nominal Rp.2.500.000 sampai Rp.7.000.000.

Sedangkan UKT untuk mahasiswa yang mendaftar menggunakan jalur mandiri pada universitas yang menerapkan biaya uang pangkal, akan mendapatkan nominal yang berbeda. Biasanya akan mendapatkan uang kuliah tunggal yang lebih tinggi dan disamaratakan nominalnya. Jadi tidak ditentukan oleh kemampuan orang tuanya. Nominalnya bisa dari Rp.4.000.000 sampai Rp.7.000.000 tergantung kebijakan kampus.

Baca Juga:  Mengenal Beberapa Mata Kuliah Geofisika Untuk Jenjang S1

Uang Pangkal

Selain uang kuliah tunggal, terdapat biaya kuliah Geofisika yaitu uang pangkal. Walaupun tidak semua universitas menerapkannya, sebagian besar kampus akan membebankan uang pangkal. Biasanya untuk jurusan ini, biaya uang pangkalnya sekitar Rp.60.000.000,00. Sedangkan universitas swasta bisa lebih rendah dari nominal tersebut namun ditambah dengan biaya-biaya yang lain.

Tidak banyak universitas swasta yang menyediakan jurusan Geofisika. Hampir sama seperti kampus negeri, kampus swasta juga menerapkan sistem uang kuliah tunggal dan uang pangkal. Nominalnya tidak juah berbeda namun perguran tinggi swasta akan dibebani dengan berbagai biaya tambahan lain seperti SKS, dana pengembangan, dan lain-lain.
Walaupun Kamu hanya mengeluarkan biaya uang pangkal dan uang kuliah tunggal untuk biaya kuliah, namun kebutuhan biaya penunjang juga tidak boleh diremehkan. Kebutuhan alat dan bahan untuk praktikum, kunjungan, kerja lapangan, dan buku adalah hal yang memerlukan biaya ratusan ribu hingga jutaan rupiah.

Baca Juga:  10 Alasan Memilih Jurusan Geofisika Bagi Yang Bingung Kuliah Apa

Nah, demikianlah ulasan mengenai biaya kuliah Geofisika di berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Ingat ya biaya kuliah akan berbeda tergantung dengan kebijakan kampus. Namun semakin Kamu mengetahui estimasi biayanya akan semakin baik rencanamu dalam mempersiapkan studi di perguran tinggi. Semoga informasi ini membantumu ya.