Apa Itu Administrator Pendidikan

Image: canva.com

Apa Itu Administrator Pendidikan? Berikut 10 Hal Tentang Profesi ini

Administrator pendidikan merupakan salah satu profesi di bidang pendidikan. Kamu mungkin lebih mengenal profesi ini sebagai profesi tata usaha atau TU. Namun sebenarnya, kegiatan administrator pendidikan lebih dari itu. Lalu, apa itu administrator pendidikan?

Administrator pendidikan berkaitan dengan segala proses untuk mencapai tujuan pendidikan. Sesuai namanya, administrator pendidikan berfokus pada tugas administrasi dan manajemen di bidang pendidikan. Agar Kamu lebih mengenal apa itu administrator pendidikan, berikut ini ada 10 hal penjelasan tentang profesi ini :

1. Tugas Dan Tanggung Jawab

Tugas dan tanggung jawab administrator pendidikan adalah melakukan kegiatan perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, pengawasan, pelaksanaan, dan segala hal yang berhubungan dengan urusan manajemen dan administrasi sekolah.

2. Gaji Yang Diterima

Seorang administrator pendidikan menerima gaji sekitar Rp3.500.000 sampai dengan Rp4.500.000 per bulan. Gaji yang Kamu terima bisa lebih sedikit atau lebih banyak tergantung kebijakan tiap instansi.

3. Jurusan Terkait

Jika Kamu ingin bekerja sebagai seorang administrator pendidikan, beberapa jurusan kuliah terkait yang bisa Kamu pilih yaitu jurusan administrasi pendidikan, ilmu administrasi, dan manajemen pendidikan.

4. Hard Skills

Meskipun bekerja di sektor pendidikan, Kamu tidak perlu memiliki kemampuan mengajar. Hard skills yang perlu Kamu miliki diantaranya yaitu kemampuan mengoperasikan komputer, menguasai MS Office, dan kemampuan pengarsipan.

5. Soft Skills

Untuk soft skills, yang perlu Kamu kuasai yaitu attention to detail, teliti, kemampuan berpikir logis dan kritis, dan kemampuan analisis.

Baca Juga:  10 Kemampuan Atau Skill Yang Harus Dimiliki Administrator Pendidikan

6. Cara Menjadi Administrator Pendidikan

Kamu sudah tahu apa itu administrator pendidikan. Jika Kamu ingin bekerja di bidang ini, bagaimana caranya? Kuasai semua kemampuan yang dibutuhkan. Sebagai penunjang, Kamu bisa masuk ke jurusan kuliah yang linier dengan profesi ini.

7. Ruang Lingkup Administrasi Pendidikan

Administrasi pendidikan terbagi menjadi beberapa bidang, yaitu bidang tata usaha, bidang personalia murid, bidang personalia guru, bidang pengawasan, dan bidang pelaksanaan dan pembinaan kurikulum.

8. Tidak Hanya Kegiatan Tata Usaha

Walaupun identik dengan kegiatan tata usaha, administrator pendidikan lebih dari itu. Kegiatan tata usaha itu sendiri merupakan salah satu kegiatan administrasi. Sedangkan kegiatan administrasi pendidikan secara luas meliputi pembinaan, pengawasan, dan pelaksanaan.

Baca Juga:  10 Cara Menjadi Administrator Pendidikan Yang Bisa Kamu Coba

9. Jenjang Karir

Profesi administrator pendidikan juga memiliki jenjang karir, yaitu dimulai dari junior staff admin, senior staff admin, dan kepala bagian administrasi pendidikan.

10. Peluang Karir

Tidak sedikit yang memandang sebelah mata pada profesi ini. Padahal, tiap sekolah membutuhkan tenaga admin yang handal demi bisa mencapai tujuan pendidikan yang lebih maju dan bermutu baik.

Nah, itulah 10 hal penjelasan mengenai apa itu administrator pendidikan. Bagi Kamu yang ingin bekerja di sektor pendidikan namun tidak ingin menjadi guru, Kamu bisa memilih profesi ini. Sebagai administrator pendidikan, Kamu memiliki tugas untuk mengembangkan mutu dan memajukan sekolah menuju ke arah yang lebih baik.