Kelebihan Sekolah Umum

Image: canva.com

10 Kelebihan Sekolah Umum Dibandingkan Dengan Sekolah Islam

Sekolah Islam belum tentu lebih baik dari sekolah umum. Tidak sedikit sekolah umum yang menawarkan kualitas pendidikan yang lebih baik dibandingkan sekolah berbasis keagamaan. Masih ada banyak kelebihan sekolah umum yang bisa Kamu dapatkan jika Kamu memilih bersekolah di sini. Apa saja? Berikut ini ada 10 kelebihan sekolah umum dibandingkan dengan sekolah Islam.

1. Lingkar Pertemanan Lebih Luas

Yang pertama, lingkar pertemanan Kamu lebih luas. Jika Kamu memilih sekolah Islam, Kamu akan mendapatkan teman-teman dari latar belakang yang homogen. Kalau Kamu memilih sekolah umum, teman Kamu lebih beragam latar belakangnya, terutama latar belakang agama.

2. Belajar Toleransi

Karena memiliki teman yang berasal dari latar belakang yang berbeda, Kamu akan belajar toleransi secara langsung. Kamu akan lebih menghargai perbedaan dan tidak memandang perbedaan sebagai suatu hal yang buruk.

Baca Juga:  10 Tips Memilih Sekolah Umum Agar Jangan Sampai Salah

3. Tetap Mendapat Pelajaran Agama

Meskipun Kamu memilih sekolah umum, Kamu akan tetap mendapatkan mata pelajaran agama. Jadi, pengetahuan keagamaan Kamu tidak akan ketinggalan dibanding teman Kamu yang memilih sekolah Islam.

4. Biayanya Cenderung Lebih Murah

Kelebihan sekolah umum yang berikutnya adalah biayanya cenderung lebih murah, terutama jika Kamu memilih sekolah umum negeri. Tidak hanya murah, bahkan Kamu bisa bersekolah dengan gratis.

5. Ekstrakurikuler Yang Beragam

Sekolah umum memiliki ekstrakulikuler yang beragam. Mulai dari ekskul keagamaan, keorganisasian, kesenian, dan sebagainya.

6. Tersebar Di Seluruh Pelosok Negeri

Sekolah umum jumlahnya relatif lebih banyak dibanding sekolah Islam. Lokasinya juga tersebar di seluruh pelosok negeri. Jadi, Kamu bisa memilih yang dekat dengan rumahmu atau yang jauh sekalian.

Baca Juga:  10 Alasan Memilih Sekolah Umum Dibandingkan Sekolah Agama

7. Mata Pelajaran Sifatnya Lebih Umum

Mata pelajaran yang ada di sekolah umum sifatnya juga lebih umum sesuai dengan kurikulum yang berlaku.

8. Bidang Ilmu Yang Dipelajari Lebih Luas

Bidang ilmu yang Kamu pelajari juga lebih luas karena tidak hanya berpatokan pada ajaran agama Islam apalagi pada salah satu ormas Islam tertentu.

9. Kualitas Sekolah Yang Baik

Kelebihan sekolah umum selanjutnya adalah kualitas sekolahnya yang baik. Katanya, sekolah Islam memiliki fasilitas yang lengkap dengan metode mengajar yang baik. Nyatanya, banyak sekolah umum juga memiliki kualitas yang sama baiknya.

10. Kegiatan Di Luar Sekolah Lebih Banyak

Sekolah Islam biasanya memiliki jadwal kegiatan yang padat, berbeda dengan sekolah umum. Namun hal ini bisa menjadi hal positif karena Kamu jadi punya lebih banyak waktu untuk mengikuti kegiatan yang ada di luar sekolah.

Baca Juga:  10 Kekurangan Sekolah Umum Dibandingkan Dengan Sekolah Islam

Nah, itulah 10 kelebihan sekolah umum dibandingkan sekolah Islam. Meskipun banyak yang bilang sekolah Islam lebih baik daripada sekolah umum, tidak sedikit sekolah umum yang memiliki kualitas jauh lebih baik. Jadi, buat Kamu yang ingin masuk sekolah umum, jangan ragu lagi dengan pilihanmu ya.