Perbedaan Jurusan Teknik Mesin Dan Teknik Otomotif

Image: canva.com

Perbedaan Jurusan Teknik Mesin Dan Teknik Otomotif

Di masa sekarang ini, kuliah memiliki banyak sekali jurusan. Apalagi dengan semakin berkembangnya teknologi, maka sudah pasti setiap harinya kita dituntut untuk berkenalan dengan alat bermesin dan kendaraan bermotor. Nah, jurusan yang mempelajari dua hal tersebut adalah teknik mesin dan teknik otomotif. Lalu apa perbedaan jurusan Teknik Mesin dan Teknik Otomotif? Yuk, simak ulasannya dibawah ini!

Jurusan Teknik Mesin

Ada beberapa hal yang membedakan Teknik Mesin dari jurusan lainnya, yaitu :

1. Prospek Dengan Gaji Yang Tinggi

Teknik Mesin memang belum menjadi jurusan yang diminati, namun prospek kedepannya sangat bagus lho. Jika Kamu sadari, hampir semua kendaraan sekarang ini mengandalkan mesin sehingga tidak menutup kemungkinan di masa depan, jurusan ini akan mendapat gaji yang tinggi baik skala nasional atau global. Misalnya saja jadi engineer, peneliti, atau bahkan berwirausaha.

Baca Juga:  Perkiraan Biaya Kuliah Teknik Mesin Untuk Jenjang S1

2. Mata Kuliah Teknik Mesin

Beberapa mata kuliah teknik mesin yang wajib ditempuh dan tidak ada di jurusan lainnya antara lain mata kuliah menggambar mesin dan mata kuliah proses manufaktur. Secara singkat, menggambar mesin mengharuskanmu mampu mendesain rangkaian sketsa mesin sedangkan proses manufaktur mengharuskanmu belajar tentang pabrik dan detailnya.

3. Gaya Berpakaian Anak Mesin

Ketiga, anak-anak jurusan ini terkenal militan dan pekerja keras. Selain itu, mereka juga sangat disiplin dan anti menyerah. Jadi meski mereka kerap mendapat cibiran saat berpakaian kumal karena membongkar mesin, namun mereka senantiasa bangga dengan jurusannya.

Jurusan Teknik Otomotif

Setelah membahas tentang jurusan Teknik Mesin, berikut ini kita akan membahas tentang apa perbedaan jurusan Teknik Mesin dan Teknik Otomotif, yaitu :

Baca Juga:  Perkiraan Biaya Kuliah Teknik Otomotif Untuk Jenjang S1

1. Tidak Hanya Jadi Engineer Saja

Mereka yang lulus dari Teknik Otomotif bisa bekerja di industri tersebut, namun bisa juga mereka bekerja di industri lain yang sesuai passion. Semua sama saja, pasalnya seorang lulusan Teknik Otomotif tidak hanya mampu jadi engineer, namun juga mampu jadi perancang bodi, sasis, dan transmisi.

2. Mata Kuliah Teknik Otomotif

Beberapa mata kuliah teknik otomotif yang wajib dipelajari selama Kamu menempuh jurusan ini dan tidak ada di jurusan lain adalah mata kuliah Elektronika yang mengajarkan tentang alat listrik arus lemah dan mata kuliah Teknik Otomotif yang mengajarkanmu tentang cara merancang mesin serta cara mengembangkannya. Ada juga mata kuliah teknologi alat berat yang khusus Kamu pelajari di semester akhir.

Baca Juga:  10 Peluang Atau Prospek Kerja Teknik Otomotif Dan Gajinya

3. Ilmu Yang Lengkap Dan Kegiatan Yang Menantang

Nah, jika Kamu ingin kuliah dimana jurusannya sangat lengkap membahas banyak mata pelajaran, maka pilih saja Teknik Otomotif. Pasalnya, jurusan ini tidak hanya mengajari desain saja, namun juga K3 dan manajemennya. Selain itu, jurusan ini cukup menantang karena tidak melulu teori, namun Kamu juga bisa praktek dan sebagainya.

Demikian ulasan tentang perbedaan jurusan Teknik Mesin dan Teknik Otomotif. Semoga ulasannya bermanfaat.